18 Agu 2011

Wanita: Berjuang Meraih Kepercayaan Diri

Pesona Wanita: Anda adalah apa yang Anda pikirkan, Cogito Ergo Sum. Anda akan menjadi apa yang Anda inginkan – pilihan itu adalah hak Anda. Pada hari yang nyaman, ketika segalanya ada di tempatnya, maka mudalah untuk merasa percaya diri dan keyakinan diri Anda terasa tinggi; dunia menjadi permata Anda. 

Kemudian, kadang-kadang sangatlah tiba-tiba, bahwa perasaan yang sangat menyenangkan tersebut bisa saja menghilang. Ketika kita kehilangan kepercayaan diri kita melihat ke dunia luar dimana setiap orang lainnya menjalani hidupnya secara bersama-sama: berhubungan dengan eratnya, sukses di tempat kerja dan menjalani kehidupan yang sangat menggembirakan sedangkan kita berjuang dalam kisaran yang penuh kesedihan. Ini tentunya tidaklah benar karena siapa saja kadang-kadang menderita kurang percaya diri. Beberapa orang bereaksi terhadap kondisi ini dengan menjadi orang-orang yang agresif dan orang lainnya (biasanya wanita) menjadi korban empuk.


Wanita nampaknya lebih banyak berjuang dengan persoalan-persoalan rasa percaya diri dibandingkan laki-laki. Kita nampaknya mempunyai kecenderungan alamiah untuk membenamkan diri kita dibandingkan dengan mengangkatnya! Banyak dari kita yang telah diajari bahwa wanita haruslah “manis/menyerah/penuh perhatian/senang memberikan dukungan/pintar mengasuh/suka menerima... “ dan lain-lain. Saudara laki-laki kita lebih mungkin untuk didorong agar lebih berkembang di luar, penuh percaya diri, berorientasi ke arah tujuan yang pasti dan punya kemampuan untuk berkompetisi. Waktu telah berubah dan harapan hidup wanita mencerminkan perubahan tersebut. Anda bisa menambah rasa percaya diri Anda dengan mengubah kepercayaan diri Anda yang negatif dan dengan mengenali dan meningkatkan kelebihan dan bakat unik Anda. Anda adalah seorang wanita yang unik dan kuat – percayalah!

BAGAIMANA MENJADI PERCAYA DIRI
Cara 1 menunjukkan bagaimana Anda bisa mengubah keyakinan diri yang negatif dengan membuat afirmasi-afirmasi positif. Cara 2 mengingatkan Anda bahwa Anda adalah seorang wanita yang unik dan spesial dan Cara 3 meminta Anda untuk mencatat kelebihan dan kesuksesan Anda.


1. Buatlah Daftar Tentang Afirmasi Positif

 Kepercayaan adalah keajaiban yang kuat.

Ketika hidup Anda terasa membuat Anda kehilangan rasa percaya diri, maka buatlah afirmasi-afirmasi positif! Kalau kita merasa rendah diri, maka sangatlah tidak mungkin untuk percaya bahwa kita benar-benar spesial, berguna dan dapat dicintai. Namun tentu demikianlah keadaan Anda! Adalah pada waktu-waktu yang sulit inilah di mana kita harus sangat percaya terhadap diri kita sendiri. 

Keyakinan merupakan keajaiban yang sangat kuat! Ketika Anda merasa tidak berharga, tidak begitu baik (untuk siapa?), tidak begitu cerdas, tidak begitu cantik, tidak cukup untuk yang lain-lain: ketika rasanya tidak mungkin untuk mencintai diri Anda sendiri, maka berlatihlah. Berlatih untuk percaya bahwa Anda adalah seseorang yang mengagumkan, penting, menakjubkan, kreatif, berjasa, berarti – karena Anda memang demikian. 

Buatlah daftar untuk menegaskan kepercayaan diri Anda. Jagalah afirmasi diri tersebut untuk saat ini, tetaplah merasa positif dan berlatihlah untuk terus menyatakannya. Lihatlah daftar Anda segera Anda merasa kehilangan rasa percaya diri. Gunakanlah contoh di bawah ini kalau Anda mau dan ciptakanlah beberapa afirmasi lain. Pasanglah afirmasi diri ini di atas tembok rumah Anda, sehingga tetap bisa mengingatkan diri Anda.

Saya cukup baik.
Saya adalah seorang wanita yang menakjubkan.
Saya mencintai dan menghargai diri saya sendiri.
Saya patut mendapatkan yang terbaik dalam hidup ini.
       
Daftar Afirmasi Positif Saya.
  1. …………………………………………………………………………………
  2. …………………………………………………………………………………
  3. …………………………………………………………………………………


2. Ingatlah Bahwa Anda Seorang yang Unik
Segera setelah kepercayaan diri kita hilang, maka kita mulai membandingkan diri kita dengan orang lain. Kita masuk ke dalam “lingkaran perbandingan” di mana kita “memasukkan” konsep skala perbandingan tentang manfaat diri:

Saya tidaklah secakap seperti...
Namun saya lebih berbakat dibanding...
Saya tidaklah cukup baik/cukup kreatif untuk melakukan hal itu...

Apakah Anda pernah merasa demikian? Setiap saat Anda membandingkan diri Anda dengan orang lain, maka Anda beraksi seperti seorang korban (dan ini bisa berakhir dengan air mata!) Bagaimana Anda tahu kalau Anda sukses/berbahagia/pandai/bekerja dengan baik/bekerja dengan kurang baik... dan lain-lain? Tidak seorangpun bisa berada di dalam diri Anda. Tidak seorangpun bisa mengalami dan merasakan kepuasan diri Anda (atau merasakan kekurangpuasan Anda). Berhentilah untuk membanding-bandingkan, itu tidak akan menambah kepercayaan diri Anda. Kapan saja Anda mulai membandingkan diri Anda dengan orang lain atau dengan satu standar kesempurnaan ideal, maka sadarlah dengan apa yang sedang Anda lakukan dan hentikanlah itu! Malahan ucapkanlah berulang kali:

 Saya adalah seorang yang unik.

Tingkatkanlah porsi orisinalitas Anda. Kapan saja Anda merasakan dorongan untuk “membanding-bandingkan” dengan sesuatu atau dengan seseorang, maka Perhatikan secara seksama pada apa saja yang membuat Anda merasa berbeda dengan yang lain. Hal-hal itu yang membuat Anda merasa menjadi orang yang unik dan asli dengan tempat khusus Anda di atas dunia ini.


3. Perhatikan Sisi Positif pada Diri Anda
Jangan perhatikan keyakinan negatif tentang diri Anda dan fokuskanlah pada kelebihan dan kesuksesan Anda. Tidak apa-apalah untuk mengabaikan apa yang tidak bisa Anda laksanakan, marilah kita memperhatikan pada apa yang bisa Anda lakukan!
Lengkapilah pernyataan-pernyataan berikut ini:
  • Nilai paling baik saya adalah...
  • Saya merasa seksi ketika...
  •  Hal paling baik tentang kepribadian saya adalah...
  • Yang sangat saya sukai dari tubuh saya adalah...
  •  Hal paling menakjubkan yang pernah saya lakukan adalah...
  • Saya merasa menarik ketika...
  • Saya merasa kuat ketika...
Renungkanlah jawaban-jawaban Anda. Ketika rasa percaya diri Anda menurun, maka ingatlah tentang kelebihan dan prestasi Anda, Anda mempunyai begitu banyak kelebihan dan prestasi.
Ketika rasa keyakinan diri Anda hilang dan rasa percaya diri Anda menurun, maka ingatkan diri Anda dengan kelebihan Anda! Tetaplah menyatakan hal-hal yang positif tentang diri Anda, hentikanlah kebiasaan untuk membanding-bandingkan dan ingatlah bahwa Anda adalah orang yang unik dan benar-benar asli. Fokuskanlah pada kelebihan-kelebihan Anda dan Anda akan menemukan bahwa ada banyak sisi positif pada diri Anda. Ingatkanlah selalu kepada diri Anda tentang sisi-sisi positif ini (terutama sekali ketika Anda mulai tidak mempercayainya) dan pada akhirnya akan menjadi lebih mudah bagi diri Anda untuk mengangkat diri Anda, membenahi diri Anda dan mulai percaya diri lagi.

Penegasan
Sempatkan diri Anda mempelajari daftar ini untuk menggugah dorongan dan dukungan yang berkesinambungan. Nyatakanlah kembali bahwa kekuatan jadi milik Anda!
  1. Anda adalah apa yang Anda pikirkan, Anda akan menjadi apa yang Anda inginkan – pilihan ada di tangan Anda.
  2. Wanita mempunyai kecenderungan alamiah untuk merendahkan dirinya. Kita bisa mengubah kecenderungan ini!
  3. Anda bisa meningkatkan rasa percaya diri dengan mengubah keyakinan diri negatif dan dengan mengenali serta meningkatkan kelebihan dan bakat unik Anda.
  4. Anda adalah seorang wanita yang unik dan kuat – yakinlah dengan hal ini! kepercayaan diri adalah kekuatan yang ajaib.
  5. Anda cukup baik! Tegaskanlah hal-hal yang positif tentang diri Anda.
  6. Berhentilah untuk untuk membanding-bandingkan. Anda adalah orang yang unik. Tingkatkanlah orisinalitas Anda.
  7. Perhatikan kelebihan dan prestasi Anda. Renungkanlah tentang kualitas-kualitas positif Anda. Ingatlah bahwa apapun yang Anda pikirkan haruslah tentang perkembangan.
  8. Semakin sering Anda mempraktekkan cara-cara perbaikan diri di atas, maka semakin lebih baik kondisi Anda. Anda akan semakin mudah memperbaiki rasa percaya diri Anda.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls